JAKARTA – Untuk memudahkan peternak ayam saat ini sudah banyak perusahaan yang merilis pakan jadi, salah satunya Japfa. PT Japfa Comfeed indonesia, demikian nama lengkapnya, adalah perusahaan yang memang bergerak dalam bidang pembibitan ternak, produksi pakan, dan pengolahan. Ada beragam produk pakan ayam yang telah diluncurkan, termasuk untuk pedaging (broiler) dan petelur, dengan harga yang relatif terjangkau.
Di industri pakan ternak, nama Japfa memang telah diakui publik. Pada tahun 2017 silam misalnya, mereka menyabet penghargaan Social Innovation Awards untuk kategori Animal Feed dalam acara Social Business Innovation Awards 2017. Penghargaan tersebut merupakan salah satu apresiasi terhadap inovasi perusahaan karena keberhasilan mengintegrasikan tanggung jawab sosial ke dalam strategi bisnisnya.
“Japfa meyakini kehadirannya tidak hanya berupaya untuk mencapai keuntungan bisnis semata, tetapi juga mendukung tumbuhnya kesejahteraan sosial masyarakat di sekitar lokasi serta terus-menerus menjaga kelestarian lingkungan sebagai daya dukung utama kegiatan bisnis,” ujar Direktur Corporate Affairs Japfa kala itu, Rachmat Indrajaya. “Berbagai upaya perusahaan untuk mendorong inovasi tersebut tak bisa dilepaskan dari misi perusahaan untuk berkembang menuju kesejahteraan bersama.”
Kemudian, pada medio 2022 lalu, Japfa digandeng Kementerian Pertanian karena menilai eksistensi Japfa sebagai perusahaan nasional besar yang memperhatikan kegiatan peternakan sekaligus pelaku ekspor. Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, mengatakan bahwa tujuan penandatanganan nota kesepahaman adalah untuk menjaga dan mengantisipasi pengaruh inflasi atau penurunan atau kenaikan inflasi dari ternak ayam dan telur.
Dilansir dari situs resminya, sudah ada banyak produk pakan ayam yang diproduksi Japfa. Produk Comfeed BR1 Crumble dan Comfeed BR1 Super Crumble misalnya, cocok untuk pemakaian usia 1 sampai 21 hari dan diklaim dapat membantu mempercepat pertumbuhan. Di pasaran, produk ini ditawarkan dengan harga Rp395 ribu sampai Rp482 ribuan per sak isi 50 kg.
Varian lainnya adalah Comfeed BR2, yakni produk yang dikatakan bisa menghasilkan FCR terbaik, memacu pertambahan berat badan, serta menghasilkan karkas yang berimbang. Di pasaran dalam negeri, Comfeed BR2 hadir dalam dua varian, yakni Pellet dan Super Pellet, serta dijual dengan harga Rp385 ribuan per sak isi 50 kg.
Apabila Anda kebetulan memelihara ayam petelur, Japfa juga memiliki Comfeed KLK Super 36, sebuah produk pakan untuk pemakaian usia 17 minggu hingga afkir. Produk ini diklaim mudah dicampur karena berbentuk tepung, berbahan MBM dan FCR terbaik, serta dapat menjaga produksi telur tetap stabil. Di pasaran, Comfeed KLK Super 36 dijual dengan harga Rp502 ribuan per sak kemasan 50 kg.