Kicauannya Indah, Berapa Harga Burung Cendet Termahal di Pasaran?

Harga Burung Cendet - ilmubudidaya.com
Harga Burung Cendet - ilmubudidaya.com

Sebagian besar pencinta burung berkicau mungkin sudah tidak lagi dengan burung cendet atau pentet. Burung yang terbilang galak dan suka mematuk ini memiliki suara kicauan yang nyaring dan terdengar indah. Setidaknya ada beberapa jenis burung cendet termahal di dengan harga kisaran ratusan ribu hingga jutaan rupiah per ekor.

Bacaan Lainnya

Salah satu yang cukup populer dan harganya mahal tentu saja cendet madura. Untuk yang masih saja harganya berkisar Rp350 ribu sampai Rp550 ribu. Sedangkan cendet madura yang sudah berusia 8 bulan dijual dengan harga mencapai Rp2,5 juta per ekor. Kemudian, ada juga jenis burung pentet raja usia dewasa dengan harga Rp1,1 juta per ekor. Hingga jenis pentet kembang/matahari harganya Rp530 ribu per ekor.

Jika burung cendet menang dalam sebuah kompetisi atau kontes burung, biasanya harganya akan dibanderol lebih mahal lagi. Menurut salah seorang spesialis pemain cendet, Renaldi Davidi Husada, pentet monster miliknya memiliki market value hingga tiga digit karena telah banyak memenangi kontes. “Pentet Monster ribuan kali juara sejak 2013 sampai sekarang,” kata Renaldi, seperti dilansir Metropolitan.

Burung yang bernama Lanius schach ini memang memiliki beragam daya tarik. Misalnya saja sikap tegak ketika berkicau, hingga kemampuan cendet dalam menirukan banyak suara burung lain. Izra, salah satu pemelihara cendet juga mengaku jika burung kesayangannya ini dapat menirukan suara burung gereja, sogok ontong, kenari, hingga lovebird.

Izra berpendapat bahwa burung cendet akan belajar suara secara maksimal saat diikutkan langsung di event lomba. Baginya, terbiasa ikut lomba juga akan melatih mental burung, sehingga pengalaman setiap ikut event itulah yang akan terekam dalam sang cendet. Martha, burung cendet peliharaan Izra kabarnya pernah menyabet 3 kategori sekaligus saat mengikuti lomba di Gresik pada tahun 2019 lalu. “Setelah menang, Martha bahkan sempat ditawar Rp65 juta,” jelas Izra.

Burung cendet sendiri bisa ditemukan di banyak pasar burung, baik yang masih anakan maupun yang sudah dewasa. Selain membeli di pasar burung, pecinta burung hias juga bisa menemukan burung cendet yang mahal ketika berada di gantangan atau acara kontes burung.

Pos terkait